Sebelum Pesawat Jatuh, Warga Dengar Suara Keras

Ilustrasi pesawat latih jatuh (Foto: Koran SI)
Ilustrasi pesawat latih jatuh (Foto: Koran SI)
SLEMAN- Pesawat latih yang diduga milik Akademi Angkatan Udara (AAU) jatuh di kebun tebu, Berbah, Sleman pada Kamis sore pukul 15.30 WIB. Sebelum jatuh, warga mendengar suara keras.

“Suara dentumannya sangat keras,” kata Andri, warga sekitar saat ditemui okezone di lokasi jatuhnya pesawat, Kamis (28/4/2011).

Dia menceritakan, pesawat yang jatuh tersebut merupakan pesawat latih tanpa mesin. Pasalnya untuk terbang, pesawat tersebut membutuhkan pesawat lain untuk menariknya.

“Pesawat yang jatuh berada di belakang, namun karena goyang dan tidak seimbang maka tali yang menarik pesawat tersebut dilepaskan,” tandasnya.

Sesaat setelah jatuh, warga langsung menuju pusat suara dan melihat bangkai pesawat. “Korban ditemukan warga sudah tidak bernyawa,” tuturnya.

Saat ini, korban tewas yang diduga bernama Sertu Ninang dan Sersan Karbol Habibun Rahman masih berada di Rumah Sakit Hardjo Lukito, Bantul. Sedangkan bangkai pesawat masih berada di lokasi jatuh dan belum dipindahkan.